PC Dell dan Bambu..???

Thursday, December 18, 2008



Dell memperkenalkan PC tipis dengan berbalutkan bambu. Upaya ini dilakukan Dell agar produknya tetap fresh dan konsumen tidak bosan dengan desain yang ditawarkan.

“Kami telah lama mencari bambu yang cocok. Perlu 25 hingga 30 kali ujicoba sebelum mendapatkan yang sesuai,” kata Ken Musgrave, kepala desain Dell.

Dell tidak mengungkapkan bagaimana pembuatan desain bambu itu atau perusahaan yang terlibat di dalamnya. Dell telah lama menawarkan desain standar dan ingin meningkatkan kembali mereknya, dengan desain menggunakan bambu.

PC dengan casing bambu itu dipasarkan US$550, lebih mahal US$100 dibandingkan model sejenis.

Untuk menghasilkan casing dari bamboo itu, Dell harus mengatasi banyak kendala. Lengkungan pada PC harus kuat dan Dell harus mencari jalan agar bambu tidak berubah bentuk.

Pakar bambu membantu Dell dalam melakukan proses manukfatur yang melibatkan cara yang dipatenkan, agar bambu tidak berubah bentuk.

“Kami tahu siapa yang memiliki keahlian dalam bidang bambu. Produksi casing itu produksi tangan, jadi harganya mahal,” kata Musgrave.

Desain menjadi hal penting bagi Dell yang mengatakan dapat masukan dari konsumen, dan terus membenahi desain untuk produk server dan storagenya.

Musgrave mengatakan, pekerja usia muda yang berkembang bersama notebook dan perangkat hiburan mengharapkan lebih dari komputernya. Konsumen seperti ini tidak bisa diberikan produk standar, dan Dell berharap terus bisa memberikan hiburan pada konsumen muda, dengan komputer yang lebih menarik.

Untuk meningkatkan bisnis hardwarenya, Dell telah melakukan sejumlah survei pada konsumen. Survei itu untuk memahami apa yang dibutuhkan konsumen pada produk server dan storage. Dell pernah menyediakan produk dengan plastik, tapi mengubahnya dengan menggunakan logam.

0 comments: